Bagi Anda yang ingin memasang shower di kamar mandi, pastikan pemasangannya tidak asal-asalan. Pemasangan shower kamar mandi harus harus dilakukan dengan tepat dan memperhatikan berbagai aspek, salah satunya soal ketinggian. Hal tersebut dimaksudkan agar semua anggota keluarga bisa menggunakannya dengan nyaman. 

Jika shower dipasang terlalu tinggi, maka akan menyulitkan anggota keluarga yang bertubuh pendek. Sebaliknya, pemasangan shower kamar mandi yang terlalu pendek bukan tidak mungkin akan menyulitkan anggota keluarga yang bertubuh tinggi.  

Lalu, hal apa sajakah yang harus diperhatikan ketika Anda akan memasang shower di kamar mandi? Berikut beberapa diantaranya:

  1. Menjadikan keluarga yang paling tinggi sebagai patokan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, letak ketinggian shower sangat penting untuk diperhatikan. Jadi, jika shower diperuntukan semua anggota keluarga di rumah, maka Anda bisa menjadikan anggota keluarga yang memiliki tubuh paling tinggi sebagai patokan. Dengan begitu, dapat dipastikan semua anggota keluarga dapat menggunakan shower dengan nyaman meski anggota keluarga yang lebih pendek atau anak-anak mungkin mengalami sedikit kesulitan. Mereka bisa diberikan bantuan ketika akan menggunakannya. 

Jangan lupa, ketika sudah menjadikan anggota keluarga dengan tubuh paling tinggi sebagai patokan, tambahkan setidaknya 5-7 cm ruang kosong sebelum memasang shower tersebut.

  1. Jenis shower 

Hal lain yang tidak boleh luput dari perhatian adalah jenis shower yang akan digunakan. Ini juga menjadi faktor penting karena setiap jenis shower mandi menawarkan tekanan air yang berbeda sehingga Anda harus lebih teliti dalam pemilihannya.

Misalnya saja jenis rain shower. Jenis shower yang satu ini umumnya dipasang pada ketinggian dua meter agar tekanan air yang dikeluarkannya bisa maksimal.

  1. Tekanan air

Perlu Anda ketahui, tekanan air yang diberikan oleh sistem pipa dapat mempengaruhi posisi shower. Oleh karena itu, jika tekanan airnya rendah maka posisikan shower sedikit lebih rendah juga. 

Sebaliknya jika tekanan air cukup tinggi, agar lebih nyaman sebaiknya posisikan shower sedikit lebih tinggi untuk mengurangi intensitas tekanannya.

Itulah dia beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika Anda berniat untuk memasang shower di kamar mandi rumah. Jangan lupa, untuk shower kamar mandi terbaik, Anda bisa mempercayakan berbagai jenis shower dari Kohler.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *